Selasa, 23 Februari 2016

KESELAMATAN re post http://hasanahsri.blogspot.co.id

kepada Allah hendaklah taat
jauhi maksiat
hati terang,ilmu mudah didapat
lancar terima firasat
bakti orangtua, sayang keluarga pasti
"selamat dunia akhirat"

semoga diamalkan

Pendidik 2013 Label Pendidik (re post) 24.2.2016

Senin, 09 September 2013

Pendidik

2013          Label Pendidik

Mendidik dirinya dan orang selain dirinya
Dalam keadaan apapun dan dimanapun
Karena mereka berpridikat teladan
Semua mereka yang merasa dewasa ditujukan kepada yang belum dewasa
Tak peduli berapa usia
Tak luput profesi apa
Terlebih jabatan apa 
Yang tak bekelakuan mendidik bukanlah manusia DEWASA


inilah intinya
Mendidik  rasa
Mendidik  karsa
Mendidik  cipta
Mendidik  tuturkata
Mendidik  karya, prilaku dan perbuatan


Dimanakah posisi Anda? 

Senin, 22 Februari 2016

ugoul

Ibu .... "Aku telah membuka beberapa informasi ukt  yang sesuai dengan jurusan yang sesuai selama beberapa hari ini, saya tidak mungkin bisa kuliah dengan biaya sendiri". mengapa ? sahut ku, .lalu ia mengemukakan yang tak kuketahui mengenai dia yang selama ini kukenal luarnya saja.

hampir setiap hari ia datang keruanganku, kadang berdiri dekat pintu bila aku menyelenggarakan bimbingan kelompok dalam jumlah agak besar.  dia selalu mengatakan ibu boleh kah aku mendengar saja ? bila kutanyakan keperluannya ke ruanganku. dia selalu kupersilakan masuk dan duduk  biladia berdiri di pintu ruangan ku, jika pesertanya sedikit dan cukup kursi dan menyimak kegiatan layanan informasi yang kuberikan.

terkadang ia hanya menguping diluar ruangan ku bila peserta memenuhi ruangan, dia tak pernah bertanya tapi selalu mencerna setiap kata yang terluncur dari mulutku.

suatu ketika dia menemuiku sendirian datang keruangan ku, kupersilakan dia duduk lalu akupun  duduk dan menerimanya. dengan serta merta ia berkata " ibu saya tak mungkin bisa kuliah dengan biaya sendiri" aku telah membuka informasi ukt dan mempelajarinya".

dua minggu lalu aku mewawancarai siswa kelas dua belas  yang telah direkomendasikan oleh wali kelas untuk diajukan mendapatkan salah satu jenis beasiswa. tibalalah giliran dia, ketika aku memanggilnya hampir semua temannya berteriak  ibu dia  tidak usah ibu dia itu .... tidak perlu ibu dia  itu..... tetapi dia diam saja.
seiring berjalan waku aku tidak mengubrisnya lagi.tetapi dia tetap datang keruanganku sampai pada saat dia menemuiku secara sendirian.

saat itulah dia mengemukakan segalanya mengenai keluarganya, ekonominya. aku tertegun. kutanyakan padanya mengapa dia diam saja ketika aku tanyakan padanya ketika bersam-sama temannya. diapun menjawab "ibu kata teman-temanku aku tidak usah". aku pun maklum. lalu aku daftarkan siswaku ini, kuberikan form yang perlu diisi dan hari ini aku berjanji padanya untuk bertemu lagi.

    TERIAMAKASIH YA ALLAH BANTULAH AKU MENUNAIKAN HAK-HAK ORANG LAIN                    YANG  DI TIITPKAN PADAKU.
HARI INI AKU BENAR-BENAR BELAJAR PADA SISWAKU.  makna kehidupan kesabaran dan ketahan jiwa. MANJADDA WAJADA MAN SOBARO ZHAFIRA.